Senin, 24 Februari 2014

Koleksi Lagu Muhammadiyah dan Ortom (lirik dan MP3)

Berikut akan kami share beberapa lirik lagu-lagu Muhammadiyah dan Ortom :





MARS MUHAMMADIYAH (SANG SURYA)

Sang surya telah bersinar
Syahadat dua melingkar
Warna yang hijau berseri
Membuatku rela hati

Ya Allah Tuhan Robbiku
Muhammad junjunganku
Al Islam agamaku
Muhammadiyah gerakanku

Reff        Di Timur fajar cerah gemerlapan
Mengusir kabut hitam
Menggugah kaum muslimin
Tinggalkan peraduan

Lihatlah matahari telah tinggi
Diufuk Timur sana
Seruan Illahi Robbi
Sami’na waatho’na


MARS  AISIYAH  MUHAMMADIYAH 

Wahai Warga Aisyiyah Sejati
Sadarlah Akan Kewajiban Suci
Membina Harkat Kaum Wanita
Menjadi Tiang Utama Negara
Ditelapak Kakimu Terbentang Surga
Ditanganmu-Lah Nasib Bangsa
Reff  : Mari Beramal Dan Berderma Bakti
Membangun Negara
Mencipta Masyarakat Islam Sejati
Penuh Karunia

Berkibarlah panji matari
Menghias langit ibu pertiwi
Itu lambang perjuangan kita
Dalam menyebarluaskan agama
Islam pedoman hidup wahyu Ilahi
Dasar kebahagiaan sejati’
Kembali ke reff



MARS IMM

Ayolah Ayo-ayo....
Derap derukan langkah
Dan kibar geleparkan panji-panji
Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah
Sejarah Ummat Telah Menuntut Bukti

Ingatlah Ingat-Ingat....
Niat tlah di ikrarkan
Kitalah cendekiawan berpribadi
Susila cakap taqwa kepada Tuhan
Pewaris Tampuk Pimpinan ummat nanti
Reff:
Immawan dan Immawati
Siswa teladan Putra harapan
Penyambung Hidup generasi

Ummat Islam seribu zaman
Pendukung cita-cita luhur
Negri indah adil dan makmur

  
MARS HIZBUL WATHAN

Hizbul Wathan Muhammadiyah
Sangat pesat meraja
Di seluruh Indonesia
Bukan di sini sahaja
Memang haknya menjunjung
Islam disengaja
Teguh hati sebagai baja
Menjalankan kewajiban
Dengan sopan bersuka durja
Sama-sama fakir dan kaya
Punya haluan: “Sedikit bicara banyak bekerja”
Hizbul Wathan Muhammadiyah
S’lalu siap sedia
Berbuat amal serta jasa
Dengan ikhlas dan gembira
Pandu perwira Islam
Putra Indonesia
Setia dan dapat dipercaya
Dalam semua janji dan bakti
Untuk agama dan bangsa
Cepat tangkas tingkah terjangnya
Dengan semboyan: “Sedikit bicara banyak bekerja”
Hizbul Wathan Muhammadiyah
Pandu putra harapan
Pendukung cita gerak Islam
S’lalu siap bekerja
Pandu berakhlaq mulia
Taqwa beribadah
Teguh patuh setia agama
Hemat cermat cakap dan jujur
Ikhlas dari sanjung puja
Tabah giat dan bersemangat
Gemar beramal sedikit bicara banyak bekerja



RENUNGAN KADER
Cipt. Ahmad Aris Muryasani

Seusai tahajjud kumerenung lagi
Siapa dimana diri hina ini
Lama ku tertidur dalam duniaku
Nanarku memandang alan disekelilingku
Beribu Mujahid berguguran sudah
Beribupun Nampak semakin merenta
Namun kebathilan tiada kunjung sirna
Bahkan semakin menyesakkan Dunia
Kini tiba waktu tuk tampilkan diri
Gelisah Ummatku tak sabar menanti
Dalam Ikatanku tlah bersemi janji
Hidup di jalan Nya atau mati Syahid



SENANDUNG PERJUANGAN
Cipt. Baskoro Tri Caroko

Bangunlah hai kamu para kader semua
Dari lelapmu tentang mimpi-mimpi
Lihatlah sang fajar telah menyinsing
Singsingkan lengan, satukan langkah
Teguhkan Jihad Fisabilillah
Bersama kita tegakkan
Keadilan…… Kebenaran
Ikatan Pelajar Muhammadiyah
Tuhan beri petunjuk-Mu
Jalan kemenagan ummat Islam
Berilah kami kekuatan
Amalkan Al Qur’an dalam kehidupan


dan berikut kami sertakan link untuk download lagunya (mp3) : 

1. Mars Muhammadiyah | Download
2. Mars Aisyiah | Download
3. Mars IMM | Download
4. Mars HW | Download
5. Theme Song Muktamar Satu Abad | Download
6. Renungan Kader | Download
7. Senandung Perjuangan | Download


 

14 komentar:

ijin share, ayo dirawat terus blognya. semoga semakin kreatif dan bermanfaat. salam dari Yogya.

Gerakan Pencerahan

Ijin DL, Hebat, bikin bergetar lagu-lagunya,

ijin share,.. terimakasih dengan linknya,.. mohon ijin untuk dowload

terima kasih mas, ijin nyedot ya,...saya dari muhammadiyah desa banyumanis kecamatan donorojo kabupaten jepara jawa tengah

Untuk semua yang sudah berkunjung kami sampaikan terimakasih. Silahkan untuk mengambil manfaat dari blog ini.

trimakasih sangat membantu mudah-mudahan bisa dilengkapi lagi

suwun mas...mohon lebihy diperbyak koleksinya diantaranya lagu prangko amal,pemuda dll..

terimakasih... semoga bermanfaat

Hai Semua ...
makasih ya mp3 nya ...
salam HW (Fastabikhul Khoirojh)

Dengan Lagu- lagu Perjuangan Muhammadiyah, semoga Muhammadiyah berjaya selama- lamanya, dibenua manapun berada.

Salam, untuk lagu mars muhammadiyah (sang surya), dan mars aisyiyah ( wahai..) ada instrumennya ga ya? Tolong di share or via email. Mkasih. mimkranggan.blogspot.com.

adakah lagu mars Pranko amal minta failnya atau instrumenya..

Posting Komentar